PERSIAPAN PARA PENGELOLA CANDI PRAMBANAN UNTUK KEDATANGAN WISATAWAN PADA HARI LIBUR

Pasti semua orang telah merencanakan liburan yang akan datang pada bulan Juli ataupun di bulan Desember / Januari dengan bersama keluarga maupun kawan-kawan untuk pergi ke tempat wisata. Banyak sekali pilihan dan mungkin banyak pertimbangan, pilih-pilih agar liburannya mendapat kesan yang sangat sempurna dan begitu terkenang. Nah oleh sebab itu para pihak pengelola liburan atau wisata yang harus bersiap-siap membenahi semua fasilitas dan akses cepat untuk para pengunjung yang datang pada hari libur besar. Seperti yang terjadi di Candi Parambanan Sleman Yogyakarta, target yang harus dicapai untuk jumlah pengunjung pada hari libur besar harus mencapai 15% dari hari-hari sebelumnya, dan dari hasil penjualan tiket masuk candi Prambanan menjadi bisnis tersendiri untuk merauk keuntungan yang tidak biasanya di hari-hari biasa.
PERSIAPAN PARA PENGELOLA CANDI PRAMBANAN UNTUK KEDATANGAN WISATAWAN PADA HARI LIBUR
CANDI PRAMBANAN 

Jumlah pengunjung pun dapat meningkat sampai 3.000-7.000 orang per hari. Pembenahan yang dilakukan sangat teliti dan lebih spesifik untuk memberikan kenyamanan dan keamanan para wisatawan. Seperti taman yang berada di area dekat candi yang begitu sangat diperhatikan kebersihannya, toilet yang dilakukan sejumlah perbaikan untuk antisipasi melonjaknya para pengunjung pada hari libur besar. Kepolisian setempat pun telah berkoordinasi dengan pihak pengelola wisata untuk menjaga kewaspadaan keamanan. Bukan hanya itu saja, selain posko keamanan yang ada disana terdapat juga posko kesehatan yang dapat memberikan informasi kesehatan dan juga antisipasi agi para wisatawan kalau ada sesuatu yang terjadi tentang kesehatan. Juga untuk semakin menarik perhatian para pengunjung, pihak lembaga pengelola menyediakan sebuah atraksi kesenian dan sejumlah hiburan lainnya.

Kepadatan wisatawan selain pada hari libur besar juga pada libur lebaran yang membuat wisata candi ini kebanjiran pengunjung, para pedagang diluar candi pun membenahi alat-alat souvenir yang akan siap diserbu oleh para wisatawan asing maupun wisatawan lokal. Untuk tiket masuk candi Prambanan, pihak pengelolal candi tidak menaikan harga seperti biasa saja normal. Untuk tahun 2014 ini harga mencapai 30 Ribu, untuk anak-anak dan pelajar 12.000, dan untuk turis mancanegara $8 sesuai harga dolar pada saat dirupiahkan.


Posting Komentar

0 Komentar