Contoh Kulit Sensitif Pada Bayi: Gejala yang Sering Terlewatkan Oleh Orang Tuanya!


Kulit bayi yang dikenal sangat lembut dan halus, sejatinya harus mendapatkan perawatan yang ekstra hati-hati. Ada kalanya kulit bayi ini menunjukan gejala-gejala dari masalah tertentu, dan salah satunya adalah contoh kulit sensitif

Sayangnya, beberapa gejala kulit sensitif pada bayi ini sering terlewatkan oleh orang tuanya. Akibatnya si kecil sering merasa tidak nyaman saat sedang menjalani hari-harinya. Untuk itu, pada artikel ini kami akan membahas tentang gejala kulit sensitif pada bayi ini, sehingga bisa menjadi perhatian khusus bagi setiap orang tua. 

Contoh Kulit Sensitif yang Sering Terlewatkan

Berikut adalah beberapa gejala dari contoh kulit sensitif pada bayi, yang sering terlewatkan oleh para orang tuanya. 

  1. Munculnya Kemerahan Secara Terus Menerus

Bayi yang memiliki kulit sensitif, biasanya akan sering muncul kemerahan secara terus menerus. Biasanya ini akan semakin kemerahan setelah mandi, atau sehabis menggunakan produk tertentu.  

  1. Kulit yang Terasa Kering dan Mengelupas

Kulit bayi yang terasa kering dan mudah mengelupas, merupakan indikasi dari pemilik kulit sensitif. Kulit bayi yang terlihat kasar, bersisik atau pecah-pecah, biasanya akan terjadi pada area kulit yang sering terkena gesekan seperti wajah, kaki dan tangan. 

  1. Ruam yang Sering Terjadi

Gejala kulit sensitif pada bayi juga bisa dikenali dari seringnya terjadi ruam pada kulitnya. Ruam ini biasa dikenal dengan munculnya bintik-bintik merah kecil, bercak-bercak kering yang terasa kasar, serta bintik-bintik yang mengeluarkan cairan. 

  1. Mudah Teriritasi

Kulit bayi sensitif akan mudah sekali terkena iritasi. Gejala iritasinya sendiri bisa berupa tanda kemerahan, gatal, atau perasaan tidak nyaman pada kulit bayinya. 

Solusi Perawatan Kulit Bayi yang Sensitif

Sebagai solusi perawatan kulit bayi yang sensitif ini, bisa Anda mulai dari cara menjaga kenyamanan, kebersihan, serta pemilihan produk perawatan kulit bayi yang tepat. Aveeno Baby Soothing Relief Moisturizing Cream,  bisa menjadi produk perawatan bayi yang kami rekomendasikan, karena sudah banyak direkomendasikan oleh para ahli dermatologis. 

Itulah seputar informasi mengenai gejala dari contoh kulit sensitif pada bayi yang sering dilewatkan oleh para orang tuanya. Setelah mengetahuinya sekarang, semoga bisa menjadi bekal berharga bagi para orang tua, untuk selalu bisa menjaga kesehatan buah hatinya. 


Posting Komentar

0 Komentar